Bupati Parimo Tegaskan Kepala OPD Bekerja Keras Dalam Persiapan Penyangga IKN Di Kaltim
TNO, Parimo Sulteng – Bupati Parigi Moutong H. Samsurizal Tombolotutu menekankan kepada seluruh Kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) untuk mempersiapkan data menyokong kebutuhan penyangga ibukota negara baru di Penajam Paser Utara Provinsi Kalimantan Timur (Kaltim).
Hal itu disampaikan Bupati Samsurizal saat memimpin rapat bersama Kepala OPD bertempat di Rumah Jabatan (Rujab) Bupati Parigi Moutong, Senin (24/8/20).
Bupati Samsurizal menegaskan agar Kepala OPD bekerja keras untuk mewujudkan Parigi Moutong sebagai penyangga Ibukota Negara baru di Kalimantan Timur.
“Saya minta minggu ini semua OPD yang mempunyai keterlibatan ke Kaltim sudah memperisiapkan data data untuk kita paparkan ke Kaltim,”Kata Samsurizal.

“Bagaimana dan berapa volume yang dibawah ke Kaltim untuk lalulintas barang, dan ini yang harus kita pikirkan,”Imbuhnya.
Lanjut ia mengatakan, hal yang paling dibutuhkan di Kaltim adalah sektor Pertanian, Perikanan dan Peternakan.
Selanjutnya Bupati Samsurizal juga menekankan khususnya kepada OPD yang membidangi Kelautan dan Perikanan untuk mempersiapkan kegiatan Panen Raya Nasional pada bulan Mei 2021.
“Bulan Mei 2021 kita panen raya 1000 hektar untuk udang vaname. Tambak yang dipakai adalah tambak modern karena hasilnya 40 ton per hektar atau setiap panen,”Terangnya.
“Kita harus optimis untuk mencapai target panen, karena ini menjadi program nasional. Saya minta ini juga harus diawasi,”Tutupnya. (**)